Rabu, 29 November 2017

BANDARA DITUTUP, KIRIMAN POS DI BALI DAN NUSA TENGGARA MENGALAMI KETERLAMBATAN


BANDUNG, 27 November 2017 – Sehubungan dengan erupsi Gunung Agung yang terjadi pada tanggal 26 November 2017 berdampak pada arus lalu lintas penerbangan dengan diberlakukannya kebijakan penutupan bandara di Pulau Bali dan Lombok.
Penutupan bandara tersebut akan berdampak pada layanan kurir Pos Indonesia untuk tujuan ke dan dari Pulau Bali dan Nusa Tenggara yang menggunakan moda transportasi udara, yaitu kiriman Kilat Khusus,Pos Express dan Express Mail Service (EMS). Saat ini tim Pos Indonesia mengawal seluruh kiriman terdampak penutupan bandara tersebut agar keterlambatan dapat diminimalisir.
Pos Indonesia turut prihatin sehubungan terjadinya bencana ini dan menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pelanggan atas terjadinya keterlambatan layanan kiriman.

logoblog
Previous
« Prev Post

Tidak ada komentar:

Posting Komentar